PKMJ

Assalamualaikum Wr.Wb

Pada hari jumat tanggal 13 november 2015 diadakan PKMJ Matematika. Acara dimuali pukul 15.30 di Lapangan Daksinapati. Disana kami mengikuti apel pembukaan. Selanjutnya kami dipindahkan ke lantai 7 IDB 2 karena cuaca yang mendung dan khawatir akan turun hujan. Disana kami mengisi daftar hadir terlebih dahulu, lalu diberikan arahan oleh kakak panitia. Setelah itu ada panggilan untuk ketua kelompok dan dilanjutkan temu kelompok beserta kakak Fasilnya untuk memberi tau informasi penugasan. Penugasan diantaranya adalah saat diperjalanan menuju bogor kami diharuskan mewawancarai tiga orang dengan profesi yang berbeda dan laporan wawancara dikumpulkan ketika sudah berada di vila. Kami harus tiba di villa ira sebelum pukul 23:00 dan pergi kesana menggunakan angkutan umum serta menggunakan uang danus yang sudah kami kumpulkan. Karena mendekati waktu magrib maka kami pergi ke Masjid At-Taqwa sebelum melakukan perjalanan. Setelah sholat, hujan turun sangat deras dan kami harus menunggu agar hujannya reda. Namun hujan tidak reda-reda maka dari itu kami harus menerobos hujan dan melanjutkan perjalanan. Kami berjalan ke arah halte depan kampus unj dan menunggu angkutan yang ke arah stasiun manggarai bersama kelompok 13. Setelah menunggu lumayan lama akhirnya kopaja yg kami tunggu pun datang. Setelah sampai di stasiun manggarai kami beristirahat sebentar sambil membuka bekal makanan kami lalu kami makan bersama sama setelah makan kami mengerjakan tugas kamis yaitu mewawancarai 3 orang. Setelah itu kami memesan tiket menuju stasiun bogor. Lalu kami memasuki stasiun dan menunggu kereta tujuan kami tak lama kemudia kereta yg kami tunggu pun datang kami langsung bergegas masuk kereta tersebut. Setelah sampai di stasiun bogor kami langsung mencari angkot yang mengarah ke tempat tujuan kami. Ternyata tempat tujuan kami tidak begitu jauh dari stasiun. Tak lama kemudian kami sampai di depan indomaret yg kami tuju. Sesampainya di depan indomaret kami di suruh menunggu giliran untuk jalan meunuju villa . Beberapa menit menunggu kami diarahkan menuju ke dalam villa dan merapihkan barang bawaan serta menggunakan atribut untuk berkumpul di aula. Di dalam aula, kami melakukan sidang untuk menetapkan sidang tata tertib. Selesai sidang sekitar pukul setengah 2 pagi. Lalu kami diizinkan beristirahat dan dibangunkan kembali untuk Qiyamul Lail dan shalat subuh berjamaah. Selesai shalat kami berkumpul di lapangan untuk temu kelompok dan mendapatkan materi dari kaka fasi. Setelah itu kami menuju Villa untuk berganti pakaian untuk senam dan lari pagi. Setelah lari pagi, kami melakukan senam bersama yang dipimpin oleh Kak Sigit. Lalu selesai senam, kami bersiap-siap untuk sarapan. Dan selesai sarapan ketua kelompok disuruh berkumpul.  Setelah itu kami diarahkan menuju aula untuk mendapatkan materi. Materi yang pertama yaitu Manajemen Advokasi dengan pembicara Kak Dian Purnama Putra. Beliau menjelaskan apa itu advokasi, tujuan advokasi kampus, advokasi luar kampus, maupun advokasi dalam kampus. Dan selanjutnya ada materi kedua dengan yaitu Kepemimpinan dan Public Speaking dengan pembicara yang sangat menarik yaitu kak Bagus selaku ketua BEM FMIPA. Belia menjelaskan apa itu seorang pemimpin, perbedaan leader dengan leadership, bagaimana pemimpin yang baik, lalu beliau juga menjelaskan fungsi public speaking dalam kehidupan, serta kami diberikan tips agar tidak grogi pada saat berbicara di depan umum. Selain itu kami juga mengikuti senam otak yang dipimpin oleh kak bagus. Materi pertama dan kedua telah selesai, kami bersiap-siap untuk shalat dzuhur. Selesai sholat kami makan siang, lalu kami berkumpul di lapangan. Disana kami diberitahu bahwa akan ada praktik Public Speaking yang dipimpin oleh kak Hafizh. Lalu beliau meminta kami dalam waktu 5 menit untuk menutup mata serta menentukan ide dan bahasan tentang apapun. Setelah waktu sudah habis, kami diminta untuk mengungkapkan apapun yang ada di fikiran kami dalam keadaan tertutup. Dan kami kembali diberikan waktu untuk melakukan hal yang sama seperti tadi. Setelah itu, di datangkan lah juri untuk public speaking kali ini yaitu kak Hendra dan kak Riki. Kami sebagai peserta diminta untuk berbicara di depan umum. Sebagian peserta pun akhirnya maju. Setelah praktik Public Speaking selesai, kami dibagi dalam kelompok untuk mengadakan PKN. Saya masuk di kelompok 1 BEMJ. Lalu diminta membuat PKN dengan peserta remaja. Kami diberi waktu untuk berdiskusi menentukan struktur kepanitiaan dan saya menjadi sie hpd. Setelah waktu yang diberikan sudah habis, kami dikumpulkan untuk dilakukan evaluasi tentang apa saja kesalahan yang telah kami buat. Setelah evaluasi, kami bersiap-siap untuk shalat magrib. Selesai shalat kami makan malam lalu dilanjutkan dengan mentoring. Lalu materi ketiga dengan pembicara kak fajar tentang Pergerakan Mahasiswa. Beliau menjelaskan bagaimana fungsi mahasiswa yang seharusnya dan pergerakan seperti apa yg harus dilakukan. Setelah materi, kami dikumpulkan sesuai kelompok dan menulis materi yang sudah diberikan diposter. Selanjutnya acara dilanjutkan dengan kumpul sesuai kelompok BEMJ dan LLMJ yang sudah dibuat. Disana kami menulis proposal dan membagi tugas menurut sienya masing-masing. Karena waktu sudah cukup larut malam, kami kembali menuju villa untuk beristirahat.
    Keesokan paginya  kami dibangunkan dan dikumpulkan dilapangan sesuai kelompok. Lalu diberikan sebungkus permen tiap orangnya yang harus kami jaga hingga pos terakhir. Kami mulai berjalan mengikuti arahan panitia dan sampailah di pos pertama. Disana kami ditanyakan oleh panitia tentang berbagai pertanyaan dari materi yang telah diberikan. Setelah selesai pertanyaan kami disuruh membuka bungkus permen lalu memakannya dan permen itu harus dijaga hingga pos terakhir. Lali kelompok kami memakan permen itu.  Kemudian kami kembali melanjutkan perjalanan dengan berlari kecil menuju Villa. Sesampainya di depan Villa, kami disuruh menutup mata dengan menggunakan slayer. Lalu kami dipisah tiap orangnya, dan kami di evaluasi tentang amanah untuk menjaga permen. Setelah acara selesai, kami bersiap untuk shalat subuh. Selesai shalat kami sarapan lalu dilanjutkan dengan mempersiapkan PKN. Setelah selesai kami bersiap-siap untuk shalat dzuhur dan dilanjutkan dengan makan siang. Lalu ada evaluasi yang dilakukan oleh panitia. Setelah evaluasi, kami diarahkan menuju aula. Disana kami melihat video yang telah dibuat oleh kakak HPD, video yang ditayangkan berisi kegiatan kami dari mulai briefing hingga saat itu. Selain itu kami juga diperkenalkan mengenai struktur panitia PKMJ Matematika 2015. Selanjutnya kami kembali ke lapangan untuk penutupan apel dan dilanjutkan menuju Villa untuk bersiap-siap dan merapihkan barang-barang. Kami berkumpul di lapangan dan kami diberitahu bahwa tronton belum sampai. Karena sudah sore dan cuaca disana cukup mendung, kami kembali menuju ke villa. Tronton pertama pun datang tapi yg di boleh kan naik hanya yang mempunyai rumah jauh terlebih dahulu dan mempunyai mata kuliah pagi ke esekokan nya. Karna saya menganggap kalai rumah saya lumayan dekat dari UNJ saya memutuskan untuk naik tronton yg terakhir saja karna saya memprioritaskan teman teman saya yang rumah nya lebih jauh dari saya. Dan trontom terakhir pun datang sekitar jam 7 malam saya pun menaiki tronton tersebut dan sampai di UNJ sekitar jam 9 malam lalu saya meminta ayah saya untuk menjemput saya dan saya pun sampai di rumah sekitar jam 10.30.
Terimakasih

Comments

Popular Posts